Kenapa Kuda Lumping Makan Beling?

Penulis: Naif
Ukuran: 11,5 x 19 cm
Tebal: 168 halaman
Penerbit: Bukuné
ISBN: 978-602-8066-03-7

Rp27.000

SKU: 978-602-8066-03-7 Category:

Judul : Kenapa Kuda Lumping Makan Beling? Dan 61 Pertanyaan Ngaco Lainnya Dijawab oleh NAIF
Penulis : Naif
Tebal : 168  halaman
Ukuran : 11,5 x 19 cm
ISBN : 978-602-8066-03-7
Harga : Rp 27.000

Sinopsis    :

Kenapa Kuda Lumping Makan Beling? Dan 61 Pertanyaan Ngaco Lainnya Dijawab oleh Naif adalah buku yang memuat pertanyaan-pertanyaan nyeleneh/ngaco/mendingan-mati-daripada-jawab yang dijawab oleh personil band Naif secara komedi. Mari, baca buku ini dan.. sama-sama pusing

Kenapa kuda lumping makan beling?
(PIC Jarwo) Dari dulu yang namanya kuda lumping pasti makan beling. Kalau makannya pizza namanya kuda tajir. Untungnya si kuda lumping itu masih mau dikasih beling, jadinya meliharanya enggak susah deh. Coba kalau kuda lumping makannya emping. Kalau makan emping bisa-bisa itu kuda lumping keracunan dan kena kolesterol. Parahnya lagi dia bisa kena asam urat. Kalau udah kena, dia enggak bisa pentas deh. Lagian, beling itu sehat kok, bisa dijadiin jus lagi (itu beling atau belimbing ya?). Makin bagus kalau kuda lumpingnya makan toge banyak-banyak. Siapa tahu itu kuda lumping jadi makin subur dan lama-kelamaan jadi punya banyak anak terus bisa bikin kesebelasan kuda lumping.

Kalau siput sama ulet bulu lomba lari, kira-kira siapa yang menang?
(PIC Pepeng) Mari kita simak hasil wawancara saya sama mereka:
Pepeng (P) : “Halo, siput.”
Siput (S) : “Halo, mas Pepeng.”
P : “Apa kabar?”
S : “Baik.”
P : “Halo, ulet bulu.”
Ulet bulu (U) : “Halo, mas.”
P : “Menurut kalian, kalau kalian lomba lari, siapa yang menang?”
U : “Saya!”
S : “Saya!!!”
U : “Saaayyaaaa!!!!”
S : “SAAAYYAAAA!!!!”

Gitu deh. Mereka malah berantem sendiri.